Resep Kue Basah Apem Kuah Santan yang Nikmat

No Comments
Tentu sahabat tahu dan kenal dengan kue basah yang namanya Apem Kuah Santan. Sebuah kue yang terasa nikmat sekali kalau dimakan dengan kuah santan. Sangat cocok kalau dimakan bersama keluaqrga tercinta naik dalam keadaan santai atau tidak santai.

Resep Kue Basah Apem Kuah Santan yang Nikmat
Resep Kue Basah Apem Kuah Santan yang Nikmat

Resep Kue Basah Apem Kuah Santan sangat mudah untuk membuatnya. Hanya tinggal siapkan bahan-bahannya kemudian silahkan baca cara membuatnya seperti di bawah ini


BAHAN BAHAN YANG HARUS DISIAPKAN ADALAH SEBAGAI BERIKUT :


  1. 125 gram tepung beras
  2. 40 gram gula pasir
  3. 1/2 sdt ragi instant
  4. 1/4 sdt baking powder
  5. 250 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  6. 1/4 sdt garam
  7. 1/2 butir kelapa setengah tua, kupas parut memanjang
Kuah :


  1. 500 ml santan dari 1 butir kelapa
  2. 100 gram gula merah, sisir
  3. 1/2 sdt garam
  4. 1/4 sdt vanili bubuk
  5. 1 lembar daun pandan


ADAPUN CARA CARA MEMBUAT MEMBUATNYA ADALAH SEBAGAI BERIKUT :


  1. Campur tepung beras dengan gula pasir, ragi instant, baking powder, santan dan garam, aduk rata.
  2. Diamkan adonan selama 30 menit, campur dengan kelapa parut, aduk rata.
  3. Panaskan wajan kecil anti lengket ukuran 18 cm, tuangkan adonan, tutup dan masak hingga mengembang dan matang, angkat.
  4. Kuah : rebus semua bahan menjadi satu, setelah mendidih, angkat, saring.
  5. Sajikan apem dengan kuah santan.

PORSI Untuk : 6 orang


Demikianlah sahabatku Resep Kue Basah Apem Kuah Santan yang Nikmat. Semoga segera bisa dipraktekkan ya. Selamat mencoba dan selamat meniknati. Reseo kue basah lainnya silahkan donalod dan install di sini.
Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar

Posting Komentar