Cara Membuat Bubble Drink yang sehat dan enak juga sangat mudah.
Silahkan simak baik-baik Cara Membuat Bubble Drink berikut ini.
Silahkan simak baik-baik Cara Membuat Bubble Drink berikut ini.
Cara Membuat Bubble Drink |
Bahan Bubble Drink :
- 100 gr Tepung Tapioka
- ¼ sdt Garam
- Pewarna makanan secukupnya
- Air Panas secukupnya
- Teh atau susu atau Cappucino bubuk (sesuai selera anda)
Cara Membuat Bubble Drink :
- Siapkan wadah dan masukkan tepung dan garam ke dalamnya.
- Masukkan air panas sedikit demi sedikit lalu aduk kedalam tepung.
- Lakukan hingga adonan mengental, bila terlalu banyak air bisa menambahkan tapiokanya.
- Setelah adonan menggempal dan kenyal, bulatkan sebesar kelereng.
- Kalau suudah dibulatkan kecil-kecil masukkan kedalam air panas mendidih.
- Tunggu hingga bulatan yang dibuat mengapung, tanda kalau bubble sudah siap digunakan.
- Sajian dengan minuman yang dipilih sesuai selera, bisa teh, susu, atau capuccino yang telah di seduh atau di blender.
Tips Bubble Atau Tapioca Pearls :
- Bubble dimasak secukupnya, sesuaikan dengan kebutuhan.
- Sisa bubble mentah harus dibungkus rapat & tidak boleh disimpan di dalam kulkas.
- Sisa bubble matang kalau tidak habis bisa digunakan untuk hari berikutnya. Kalau masih tidak habis tidak bisa dipakai lagi (terbuang).
- Sisa bubble matang kalau tidak habis tidak boleh disimpan di kulkas.
- Simpanlah sisa Bubble matang di dalam wadah berisi air dan dalam suhu ruangan.
- Ketahanan Bubble hanya dua hari saja.
Bagi anda yang berniat untuk berjualan Bubble Drink sebaiknya gunakan Bubble atau Tapioca Pearl dengan buatan sendiri sehingga anda juga menjaga kesehatan pelanggan anda.
Silahkan mencoba dan semoga bermanfaat
Silahkan mencoba dan semoga bermanfaat
0 komentar
Posting Komentar