Resep Membuat Buntil dan Takjilan Es Susu Pudding Coklat Segar

No Comments
Resep Membuat Buntil dan Takjilan Es Susu Pudding Coklat Segar



Menu berbuka sore ini, Coba yuk !

Resep Membuat Buntil

Bahan :

15 lembar daun pepaya, direbus dengan garam lalu bilas dengan air dingin biasa, tiriskan
1 butir kelapa setengah tua
200 gr teri nasi
papan petai

Isi:

4 siung bawang putih
6 siung bawang merah
5 buah cabe merah keriting
3 cm kencur
1 sdm terasi udang bakar
1 sdt garam
50 gr gula merah
3 lembar daun jeruk purut

Bumbu Kuah :

8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
1 sdt tumbar sangrai
10 buah cabe rawit
4 cm lengkuas, memarkan
3 cm kunyit
2 sdm gula merah
1 sdt garam
2 lembar daun salam
500 ml santan kental
bawang goreng untuk taburan
Cara membuat :

Haluskan bumbu untuk kelapa parut. Sangrai kelapa parut dengan bumbu, masukkan ebi dan petai, sangrai hingga kelapa sedikit mengering.

Ambil daun pepaya yang telah direbus dan ditiriskan, susun daun pepaya beri isi kelapa parut yang sudah diberi bumbu, bungkus hingga rapi sampai isi tak terlihat, lalu ikat dengan benang besar. Kukus selama 20-30 menit,angkat. Sisihkan

Giling harus bumbu kuah kecuali cabe rawit, tumis hingga harum, masukkan santan masak hingga mendidih lalu masukkan buntil ke dalam kuah masak lagi hingga kuah mendidih.

Terakhir masukkan cabe rawit dan bawang goreng sebagai pelengkap.

Membungkus buntil memerlukan kesabaran dan waktu, jadi sebaiknya anda mempersiapkan buntil semenjak sore hari, baru saat hendak bersahur mengolahnya kembali bersama bumbu. 

Meski sedikit repot namun sekali mempersiapkan buntil bisa digunakan untuk beberapa kali pengolahan. 

Jadi anda dapat mengolahnya dalam jumlah banyak, lalu menyimpannuya di lemari es untuk kesempatan lainnya. 

Selamat mencoba resep buntil ini, dan semoga anda menyukainya.

Jangan lupa share ya #BisikBisik

Adapun Resep Takjil adalah :

Es Susu Pudding Coklat Segar

Bahan :

1/2 bungkus jelly coklat
250 ml air
100 gram gula pasir
5 sdm susu coklat bubuk
250 ml susu coklat cair
es batu

Cara membuat :

Rebus air, gula pasir dan juga jelly sampai mendidih.

Angkat dan tuang dalam wadah, masukkan dalam lemari es.

Campur susu bubuk dan susu cair.

Masukkan dalam blender dan tambahkan es batu.

Hancurkan sampai berbusa.

Potong jelly coklat berbentuk dadu.

Masukkan potongan jelly dalam gelas.

Tuangkan es susu di blender dalam gelas.

Sajikan.

Anda bisa menambahkan es krim atau susu coklat bubuk di atasnya. Selamat mencoba ya Ladies!
  

Bagaimana bisa nggak kira kira membuatnya ? harus dicoba ya

Jangan lupa bagi bagikan ya resep ini ke tetangga anda
Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar

Posting Komentar